• Jasa
  • Pilihan Bahan Pembuat Balon Gate

Pilihan Bahan Pembuat Balon Gate

balon gate merah

Balon gate merupakan balon berukuran besar menyerupai bentuk gerbang. Desainnya menarik dan bisa dilewati oleh banyak orang. Perkembangan balon saat ini cukup pesat. Pamtas saja muncul balon unik yang besar seperti balon gate. Mayoritas orang juga mengenalnya sebagai balon gapura atau balon start finish.

Mengapa diberi nama balon start finish? Alasannya karena balon gate juga banyak yang menggunakannya di event lomba atau sebagai penanda batas start dan berakhirnya suatu perlombaan. Misal lomba lari marathon atau lomba balap motor yang mulai di garis start. 

Ada pula yang menggunakan balon gate tersebut di acara event besar atau perayaan pesta tertentu. Selain bentuknya yang besar dan unik, desain balon gate tersebut juga unik. Ada yang mendesain dengan menambahkan gambar produk perusahaan tertentu, lengkap dengan keterangan nama identitasnya. Jadi orang akan mudah mengenali berbagai tulisan dan desain logo bisnis tertentu.

Bahan-bahan Kualitas Balon Gate 

Pasti sudah familiar dengan balon gapura, bukan? Nah bagi anda yang berencana memesan untuk dekorasi event atau pintu masuk menuju tempat usaha. Kini telusuri terlebih dahulu bahan-bahan dan kualitas balon gate. Biasanya semakin bagus kualitasnya semakin awet dan juga semakin mahal harganya. 

  1. PVC

Balon gate yang berbahan dasar PVC pada umumnya memiliki karakteristik rentan dan mudah rusak. Artinya tidak awet atau tahan lama serta rentan bocor. Bisa dikatakan balon gate yang menggunakan bahan PVC tidak bisa bertahan hingga seminggu lebih. Namun, harganya sangat terjangkau sesuai dengan kebutuhan customer. 

  1. Terpaulin

Berbeda dengan bahan terpaulin. Balon jenis bahan tersebut bisa dikatakan lebih bagus dibanding PVC. daya tahannya lebih lama dan juga awet berhari-hari dan tidak mudah bocor. Anda bisa membawa balon ini untuk acara perayaan atau festival olahraga tertentu. Namun, harganya lebih mahal, dengan benefit tahan lama dari berbagai cuaca apapun seperti musim hujan dan panas. 

  1. Flexy Korea

Bagi anda yang butuh balon gate dalam waktu singkat, bisa menggunakan balon jenis ini. Harganya murah meriah dengan durasi pemakaian yang cukup singkat, misalnya selama satu hari hingga dua hari saja. Jadi berbagai bahan dasar balon memiliki keuntungan

Balonesia Menjual Balon Gate Harga Terjangkau

balon gate murah

Siapa bilang harga balon gate itu mahal? Di Balonesia biayanya sekitar Rp3.500.000 per unit. Itu sudah menggunakan bahan terbaik. Berbeda jika bahannya tidak awet. Anda bisa merekomendasikan bahan sesuai kebutuhan event. Jika kebutuhannya tidak lama, bisa menggunakan bahan yang lebih murak.

Balonesia menawarkan jasa pembuatan hingga rental balon gate dengan harga bersaing di pasaran. Ini tentu kesempatan berharga bagi anda yang ingin memesan balon gapura. Pengalaman di vendor balon tersebut bisa dikatakan cukup lama dan banyak menerima pesanan dari berbagai perusahaan ternama. 

Di samping balon gate, Balonesia juga menawarkan jasa produksi berbagai jenis balon dekorasi serta balon untuk kepentingan promosi. Bentuk balon yang berukuran besar, memungkinkan untuk anda mendesain atau membubuhkan berbagai produk milik anda pribadi. Bisa mereka perusahaan lain yang anda inginkan. 

Sejak lama, kehadiran balon di suatu event menarik menambah kemeriahan acara. Banyak orang tampak senang dengan warna-warni balon gate. Hingga saat ini jika suatu acara besar tanpa adanya balon rasanya kurang sempurna. Jadi, wajar jika kebutuhan balon hingga saat ini meningkat. Apalagi muncul banyak produk dengan jenis yang lebih unik.

Sanctuaryacitywell

Blog pribadi yang mengulas semua informasi tentang hal yang bermanfaat bagi kita semua. 

Kategori Pilihan